Cara Memilih Ikan Koi Yang Bagus Dan Berkualitas


Ikan koi merupakan jenis ikan yang memiliki warna khas yang cerah serta beragam. Ikan koi adalah salah satu jenis ikan hias yang sangat digemari oleh masyarakat karena dapat dipelihara di kolam yang dapat memberikan efek menenangkan dan sangat bagus untuk terapi stress
Banyak penyuka koi yang tidak ragu-ragu dalam mengeluarkan uang banyak hanya untuk memperoleh ikan koi yang memiliki kualitas bagus bahkan ada yang rela untuk merogoh jutaan rupiah untuk membeli ikan koi yang bagus.
Agar anda tak men yesal ketika memilih ikan koi, dibawah ini kami akan memberikan sebuah tips untuk membantu anda dalam memperoleh ikan koi berkualitas baik yang bisa dipelihara dikolam rumah anda.


Cara Memilih Ikan Koi Yang Bagus Dan Berkualitas
Cara Memilih Ikan Koi Yang Bagus Dan Berkualitas


Pilih Ikan Koi Dengan Postur Simetris


Ikan koi yang memiliki kualitas bagus akan mempunyai postur tubuh yang simetris dengan bentuk punggung yang lurus ketika tidak bergerak serta agak melekung ketika berenang. Namun ada kalanya akan melihat ikan koi perutnya membulat, coba lihat dan periksa terlebih dahulu apakah ikan itu sedang hamil atau tidak. Tetapi, postur tubuh ikan koi yang kurus juga menjadi pertanda kalau ikan sedang dalam keadaan yang tidak prima / sakit.
Idealnya panjang dan tinggi ikan koi itu adalah 2.6:1 sampai 3:1. Bentuk ikan juga dapat lebih nampak semakin menyempit ke arah ekornya. Selain itu, lihat juga semua anggota tubuh koi guna memastikan tidak ada cacat di tubuh koi. Jangan lupa untuk memeriksa juga kelengkapan sirip dan ukuran kepala yang nampak proposional.


Pilih Koi Dengan Warna Jelas Serta Tegas


Warna yang terdapat pada tubuh ikan koi sebenarnya tidak terlalu penting akan tetapi yang harus diperhatikan apakah warna tersebut nampak jelas dan tegas dalam artian satu warna dengan warna lainnya tidak boleh bercampur karena dapat membuat warna nampak pudar.
Contohnya apabila koi memiliki warna merah, maka wajib benar-benar tampak sangat jelas serta tidak bercampur dengan warna putih, hitam atau kuning sehingga warna nampak merah sedikit kehitaman, merah sedikit orange dan lain sebagainya.
Warna-warna yang ada di tubuh koi wajib terpisah dan tidak boleh saling menyambung, tidak memiliki bercak, contohnya pada ikan koi kohaku maka warnanya wajib mempunyai warna merah yang lebih bersih ketimbang warna putih



Ikan Koi yang bagus bercorak unik


Corak yang terdapat pada ikan koi terbentuk dari berbagai gabungan beberapa warna yang timbul secara alami sehingga membentuk suatu bola. Jika anda beruntung, anda dapat memperoleh ikan koi dengan simbol yang kerapkali kita jumpai misalnya huruf arab, hangeul, kanju ataupun susunan warna yang membentuk suatu pola misal pohon, matahari, bulan, gunung dan lain sebagainya. Untuk contoh lengkapnya silahkan kunjungi jual ikan koi
Umumnya semakin unik corak yang ada di tubuh koi, maka kualitansya juga akan ikut meningkat namun pastikan juga apabila corak tersebut memang terbentuk secara alami serta dan tidak buatan manusia dengan mengaplikasikan suatu perlakukan khusus. Selain itu, pastikan juga kalau coraknya sangat bersih dan tidak tercampur dengan warna lain yang ada di tubuh koi tersebut.


Perhatikan Pola Warna Koi


Seluruh tanda yang terdapat pada tubuh juga wajib proporsional serta salah satu bagian yang terpenting yaitu bagian putih pada sekitar mulut dan ekornya.
Pada bagian kepala yang membentuk seperti huruf juga wajib nampak ideal. Sementara untuk kontes, bagian yang paling mendapat perhatian yaitu kepala, punggung, dan ekor.
Warna merah yang terdapat pada kepala juga wajib tampak sangat tegas dan untuk beberapa jenis ikan koi kohaku akan lebih bagus apabila memiliki garis putih pada bagian lehernya sementara untuk abgian ekor wajib memiliki warna putih bersih serta tidak kehitaman.

Rincian Badan Ikan Koi

Jika dilihat lebih detail untuk bagian tubuh ikan yang bagus, maka terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan seperti dibawah ini


Gari Punggung Lurus Serta Punggung Melengkung Sewajarnya


Jika dilihat dari atas maka garis punggung koi wajib tampak lurus dan ketika bergerak maka punggungnya tampak melengkung dengan wajar. Ketika dilihat dari sisi samping, maka garis atas serta bawah melengkung secara wajar, dalam artian salah satu bagian tubuh tak boleh terlalu melengkung serta pada bagian tubuh bawah tidak ada garis lurus yang terbentuk

Sirip Terlihat Sempurna



Sirip yang besar serta terbentuk dengan indah berdasarkan proposional tubuh koi dapat membuat ikan tampak semakin sempurna. Dari seluruh sirip, bagian terpenting yaitu sirip dada, pada bagian sirip ini tidak boleh mempunyai cacat yang diakibatkan oleh bawaan lahir ataupun penyakit
Sementara pada sebagian ikan koi yang kekurangan pakan akan mempunyai bentuk sirip yang kecil atau kerdil. Perhatikan juga pada sirip perut, ekor, punggung terbentuk secara sempurna.

Bentuk Kepala Yang Sempurna



Ikan koi ada yang enak dipandang dan ada juga yang tidak sedap dipandang, ada yang mempunyai hidung mancung dan bersandar ke depan. Kedua jenis hiduing ini wajib dihindari karena menjadi salah satu ciri koi yang memiliki kualitas tidak bagus sementara untuk hidung koi yang benar yaitu tidak terlalu menonjol tetapi juga tidak terlalu tertutup dengan daging.
Selain itu, cacat yang terdapat pada rahang juga perlu diperhatikan. Cacat ini dapat muncul disebabkan sakit akar insang atau biasa disebut gill root yang umumnya muncul ketika ikan koi masih kecil.. Cacat rahang itu juga dapat berpengaruh terhadap nilai yang diberikan oleh dewan juri terhadap ikan tersebut.
Selain itu, penyakit ini menyebabkan kepala ikan koi yang lebar dan besar tidak enak dipandang dan tentu saja penyakit ini dapat memberikan pengaruh terhadap proses pembentukan mulut dan insang ikan koi. Sementara normalnya antara bagian rahang, mulut dan juga mata wajib tampak sempurna dan serasi

Perbandingan Yang Sempurna

Perbandingan antara lebar, panjang serta tinggi ikan koi juga menjadi faktor penentu apakah ikan tersebut memiliki kualitas yang bagus atau tidak. Sementara untuk rasio nya sendiri yaitu 1 hingga 2,6 serta 1 sampai 3.0 yang telah masuk ukuran yang sempurna dan bagus


Kesehatan Ikan Koi


Dari Segi kesehatan, jangan membeli ikan koi yang tampak lemas serta geraknya lambat ketika berenang dan tidak seimbang ataupun seblaiknya kebanyakan diam pada bagian dasar kolam
Jangan memilih ikan koi yang insangnya bergerak secara cepat karena ini menjadi salah satu ciri bahwa ikan tersebut sulit saat bernafas. Perhatikan juga bagian siripnya, cari ikan koi yang mempunyai bentuk sirip tegak serta tidak lemas ke salah satu bagian.
Jangan pula memilih koi yang suka menyendiri dari gerombolan koi lainnya karena ini bisa dikategorikan sebagai salah satu insting ikan koi agar tidak menularkan penyakit ke ikan lainnya.
Walaupun ikan koi mempunyai warna yang tegas serta cerah dan sudah memenuhi persyaratan ikan koi yang bagus, namun sebaiknya anda jangan memilih ikan koi dengan ciri-ciri yang sedang sakit karena walaupun dapat disembuhkan, namun akan tetap ada cacat fisik serta pertumbuhannya akan terhambat.


    Cara Membedakan Koi Lokal dan impor

    - Warna koi lokal lebih “redup” dibandingkan dengan koi impor
    - Warna pada koi import lebih “murni” apabila disandingkan dengan ikan koi lokal misalnya warna koi lokal tidak mudah pudar dan tercampur warna kuning
    - Bentuk tubuh ikan koi lokal lebih ramping dibandingkan koi import yang lebih bulat tetapi tidak gemuk

    - Koi lokal mempunyai sifat yang jauh lebih liar ketimbang dengan koi import dan dapat dibedakan dari koi impor yang tidak sulit untuk ditangkap ketimbang koi lokal

    Komentar